Dorong Kinerja PDAM, DPRD Bengkulu Selatan Setujui Dana Penyertaan Modal

DPRD Bengkulu selatan Setujui Penyertaan Modal Untuk PDAM

Lintasbengkulu.com – Melalui persetujuan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bengkulu Selatan, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Manna Bengkulu Selatan, tahun ini (2018) bakal menerima dana penyertaan modal sebesar Rp. 400 juta rupiah dari Pemda Bengkulu Selatan.

Penyertaan modal tersebut menurut Bupati Dirwan Mahmud SH, telah sesuai dengan peraturan yang ada.

Sementara itu Ketua DPRD Bengkulu Selatan Yevri Sudianto mengatakan, bahwa dewan akan mensuport seluruh kegiatan yang memiliki tujuan untuk kemajuan Bengkulu Selatan.

Untuk itu, dirinya berharap dengan penyertaan modal yang diberikan, nantinya bisa dimanfaatkan dengan sebaik mungkin, sehingga mampu meningkatkan pelayanan terhadap kebutuhan masyarakat, khususnya dalam ketersediaan air bersih. (ADV)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *